PPID Utama Provinsi NTB Lakukan Visitasi ke PPID Pelaksana RSUD Provinsi NTB

PPID Utama Provinsi NTB Lakukan Visitasi ke PPID Pelaksana RSUD Provinsi NTB

Kemarin (27/09) Tim PPID Utama Provinsi NTB melakukan visitasi pembinaan ke PPID Pelaksana RSUD Provinsi NTB.
Tim PPID Utama yang langsung dipimpin oleh Sekretaris Diskominfotik NTB Hj. Erni Suryani, S.Sos, MM dan didampingi oleh Kepala Bidang Persandian dan keamanan informasi ”Safrudin, SH., MH” dan Kepala Bidang Statistik di Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik “Drs. H. L. Sastrawiria, M.M” melakukan pembinaan dalam dokumentasi dan pelaporan PPID Pelaksana.

Dalam kesempatan pertemuan yang berlangsung di Sekretariat PPID RSUD Provinsi NTB, juga dilakukan diskusi dengan Tim PPID RSUD Provinsi NTB terkait kegiatan dan inovasi Keterbukaan Informasi Publik RSUD Provinsi NTB.
Selanjutnya Tim PPID Utama melakukan visitasi di Province Command Center (PCC) yang merupakan salah satu inovasi PPID Pelaksana RSUD Provinsi NTB, termasuk melihat langsung kesiapan RS dalam gelaran MotoGP yang sedang berlangsung saat ini.