Direktur : UTDRS Harus Buat Kegiatan Donor Massal lebih Masif

Hello Healthy People dan Civitas Hospitalia! 👋

*****

Tantangan bagi Unit Transfusi Darah Rumah Sakit (UTDRS) diberikan Direktur, dr H. Lalu Hamzi Fikri, MM,MARS kepada dr. Hj.Ummu Hanifah selaku Kepala Instalasi.

UTDRS diminta menggelar even donor massal dengan memanfaatkan momentum hari kesehatan atau Hari Peringatan lainnya. “Kalau bisa kampanye donor darah massal dalam 2 kali sebulan, libatkan unit terkait seperti PKRS atau bekerjasama dengan instansi instansi ” ujar dr. Fikri.

Menanggapi tantangan tersebut, dr Ummu menyatakan kesiapannya. Kemarin saat layanan perdana donor darah, antusias civitas hospitalia dan masyarakat cukup besar. Semoga ke depan kita semakin lebih baik lagi. lanjut dr Ummu, mengakhiri diskusi santai setelah apel bersama Direksi.