Mataram, (25-Oktober 2014) Bertempat di rumah Jabatan Direktur RSU Provinsi NTB “dr. H. Mawardi Hamry, MPPM” dilaksanakan acara temu kangen alumnus Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya Lintas Angkatan. Peserta temu kangen ini merupakan peserta MUKERNAS IDI XX 2014 yang diselenggarakan di Mataram. Acara temu kangen ini nampak meriah dengan Tarian Gandrung dan hadirnya Alumnus yang paling sepuh “dr Felix” angkatan 1970-an yang sempat menyumbangkan beberapa lagu nostalgia. Dalam acara ini juga inobatkan “dr. Agus Pracoyo” sebagai Koordintaor Dokter Gowes NTB yang ditandai dengan pemotongan nasi tumpeng.
[caption id="attachment_368" align="alignnone" width="152"]

Kemeriahan ini berlanjut dengan berbagai macam permainan dan penampilan beberapa tokoh Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya membawakan lagu-lagu romantis dan ceria. Semoga kemesraan ini tidak cepat berlalu…